Menghindari Pertengkaran Rumah Tangga
Dr. Jerry Duberstein, terapis pernikahan dan konselor kesehatan mental berlisensi di Massachusetts, AS, memberikan tip untuk menjaga rumah tangga Anda dari konflik yang meledak-ledak:
1. Jujurlah tentang Keinginan Anda
Komunikasi yang baik dan efektif adalah hubungan timbal balik yang sehat dari keduanya. Seringkali pertengkaran terjadi hanya karena tidak terungkapnya keinginan masing-masing.
2. Ciptakan Keamanan
Pasangan sering kali tidak tahu bahwa tidak adanya komunikasi adalah tanda ketakutan atau ketiadaan perasaan aman di dalam hubungan. Tanpa ada rasa aman dalam hubungan, pasangan jadi akan tertutup dan enggan berbagi, bahkan tidak mau menyampaikan pendapat.
3. Saling Mempelajari Perbedaan
Perempuan dan laki-laki memang berbeda. Perempuan butuh lebih banyak bicara dan mengutarakan perasaannya. Laki-laki biasanya dianggap lebih logis dan solutif. Bila antarpasangan tidak belajar bahwa ada perbedaan dalam cara masing-masing bereaksi atas sesuatu, maka pertengkaran menjadi hal yang sangat mudah timbul.
4. Dengarkan Sepenuh Hati
Ingat bahwa Anda bukan mendengarkan untuk menunggu giliran Anda menjawab, melainkan mendengarkan dengan sepenuh hati. Anda perlu mendengarkan untuk mencari informasi yang akan membantu Anda mengetahui dan mencintai pasangan Anda secara lebih intim. Anda tidak akan mendapat apa pun jika Anda hanya menunggu pasangan Anda berhenti berbicara sehingga Anda dapat mengatakan apa yang ingin Anda katakan.
5. Ajukan Pertanyaan Terbuka
Alih-alih memberikan pertanyaan seperti, “Kamu marah?” lebih baik ajukan pertanyaan terbuka seperti, “Apa yang membuat kamu keberatan kalau aku harus pergi bekerja di akhir pekan?” Kalimat tersebut mengundang diskusi yang lebih terang.
6. Perhatikan Kondisi Masing-masing
Mengobrol bersama pasangan memang menyenangkan. Akan tetapi, selalu perhatikan untuk tidak membicarakan topik berat ketika Anda berdua lelah.
7. Jangan Berpikir Pasangan Bisa Membaca Pikiran
Ini adalah sebuah kesalahan besar. Pasangan Anda bukanlah peramal. Ia tak bisa membaca pikiran Anda.
Sumber: https://www.parenting.co.id/keluarga/7-cara-menghindari-pertengkaran-rumah-tangga