10 Kunci Pernikahan Sehat
Untuk menjaga hubungan pernikahan tetap sehat, modal cinta saja tak cukup. Justru, cinta buta malah berbahaya.
Apa saja yang dibutuhkan dalam sebuah hubungan sehat? Andrea Bonior, Ph.D., psikolog klinis di Washington DC, AS, memberitahu kuncinya:
1. Kepercayaan
Kepercayaan adalah fondasi yang kuat untuk membangun kedekatan emosional.
2. Komunikasi
Berkomunikasi dengan jujur, penuh penghargaan pada perasaan pasangan, tidak tendensius atau menyudutkan, bukanlah hal yang otomatis terbangun di hubungan.
3. Kesabaran
Kesabaran untuk memberikan dukungan pada pasangan dan menjadi lebih fleksibel (bukan pengalah) saat mereka berada dalam kondisi terburuknya adalah aset yang luar biasa.
4. Empati
Berusaha memahami perspektif pasangan—bahkan ketika Anda tidak setuju dengannya adalah hal yang sangat berharga di dalam hubungan.
5. Perhatian Kecil
Salah satu bentuk cinta yang tulus adalah perhatian kecil seperti pelukan, ciuman, dan sentuhan yang menyenangkan.
6. Kompromi
kompromi tersebut benar-benar mengakomodir kebutuhan Anda dan pasangan.
7. Apresiasi
Apresiasi membuat pasangan merasa lebih bahagia dengan pasangannya. Semakin Anda mendapat apresiasi dari pasangan, semakin Anda bersyukur atas hubungan.
8. Ruang untuk Tumbuh
Pernikahan yang sehat justru mendorong setiap pasangan untuk mewujudkan minat dan tujuannya.
9. Menghormati
“Dalam hubungan yang sehat, orang-orang berbicara satu sama lain dengan cara yang tidak merendahkan atau meremehkan,” ujar Bonior. Hubungan yang sehat menghormati waktu dan privasi satu sama lain.
10. Resolusi Konflik
Hubungan yang sehat adalah hubungan yang menyelesaikan konflik dengan terbuka.
Sumber : https://www.parenting.co.id/keluarga/10-kunci-pernikahan-sehat